Wakil Wali Kota Banjarbaru Darmawan Jaya Setiawan bersaksi Almarhum Wali Kota Banjarbaru Nadjmi Adhani adalah salah satu pemimpin dan saudara terbaik, Senin (10/8/2020).
Darmawan Jaya Setiawan menyatakan, Nadjmi Adhani adalah pemimpin yang baik, sahabat yang baik.
” Innalilahi wa innalillahi rojiun, Sebagai orang islam, ketika mendapat musibah dan kehilangan orang yang kita cinta kita mengucapkan hal tersebut. Semuanya adalah milik Allah, kepadaNYA jualah kita kembali,” ucapnya.
Wakil Wali Kota Banjarbaru ini mengungkapkan, Ia mengenal Wali Kota Banjarbaru Nadjmi Adhani sebagai orang baik. Selain itu berteman sejak di bangku sekolah di SMA.
“Beliau pekerja keras, terutama dalam berbuat kebaikan melayani masyarakat. Beliau berkarir dari bawah setelah lulus APDN, dan di mulai dari beberapa kelurahan,” tuturnya.
Darmawan Jaya menyampaikan rasa sangat kehilangannya, sebab saya bukan hanya sebagai wakil wali kota, tetapi sebagai saudara dunia akherat.
“Beliau dan saya menyebutkan persahabatan kami dingsanak (saudara) dunia akherat,” ucapnya, Senin (10/8/2020).
Wakil Wali Kota Banjarbaru menegaskan, banyak orang yang mencintai dan menyayangi, dan mendoakan agar Wali Kota Banjarbaru Nadjmi Adhani sehat kembali. Tetapi, kata Darmawan Jaya, Allah lebih sayang dan sebaik-baiknya rencana adalah rencana Allah SWT.
Daramawan Jaya menyatakan, bahwa Allah sayang sama beliau, melebihi sayangnya keluarga beliau, sahabat, rekan sejawat, Warga Banjarbaru dan Kalimantan Selatan. Menurutnya, kita harus menerima, sebab takdir Allah adalah yang terbaik.
“Kami bersaksi beliau pemimpin terbaik, ayah terbaik, suami terbaik, saudara terbaik, insya Allah ulun yakin, beliau mendapat tempat paling mulia disisi Allah SWT,” pungkas Wakil Wali Kota Banjarbaru, Darmawan Jaya Setiawan