KBK.News, MARTAPURA – Puluhan relawan gabungan bersama warga, melakukan pencarian AH (43) warga Desa Sungai Rangas Hambuku, Kecamatan Martapura Barat, yang diduga tenggelam di Sungai Martapura, Desa Sungai Rangas Hambuku, Selasa, (2/1/2024).
Dugaan tenggelam tersebut diperkuat karna sendal korban yang berada di tumpakan pinggir sungai. Informasi tersebut didapatkan dari para relawan di beberapa grup WhatsApp.
“Korban diduga tenggelam sekitar pukul 05.00 dini hari, setelah shalat subuh. Keluarga menyatakan bahwa korban sedang sakit, dan di sekitar lokasi ditemukan satu pasang sendal warna pink,” ujar Ketua Emergency Banjar Response (EBR), Sa’duddin.
Namun, 5 jam kemudian sekitar pukul 10.00 WITA, Sa’duddin mengatakan bahwa korban sudah ditemukan di Desa Tajau Landung, Kecamatan Sungai Tabuk, yakni sekitar 5 kilometer dari titik kejadian.
Atas ditemukan nya jenazah AH oleh warga, tim EBR segera merespons informasi tersebut, dan setelah konfirmasi bahwa korban telah dievakuasi oleh warga ke daratan, tim langsung beralih ke Tajau Landung.
“Kami menghormati permintaan keluarga, sehingga korban tidak dibawa ke rumah sakit. Evakuasi langsung dilakukan ke rumah duka,” sebutnya.
Sementara itu, Ipar korban Bahrudin mengungkapkan, korban dalam kondisi sakit tidak mau makan dan sulit berjalan.
“Yang bersangkutan sempat diketahui sakit dan tidak bisa berjalan sebelumnya,” singkat Bahrudin.