Kantor Berita Kalimantan

Warga Desa Tajau Landung Gotong Royong Cegah Penularan Virus Corona

IMG 20200330 WA0035 01

Warga Desa Tajau Landung, Kecamatan Sungai Tabuk Gotong Royong Melakukan Penyemprotan Untuk Mencegah Penularan Virus Corona atau Covid-19 (30/3/2020).

Pencegahan Penularan wabah virus corona sudah masuk ke desa-desa di Kabupaten Banjar. Pada hari ini Warga Desa Tajau Landung bersama aparat desa, Babinsa, dan Camat Sungai Tabuk, Ahmad Rabbani bergotong royong melakukan penyemprotan disinfektan.

IMG 20200330 163737 01
Warga Desa Tajau Landung Menerima Arahan Camat Sungai Tabuk Ahmad Rabbani

Anggota DPRD Banjar, Hamdan yang juga Warga Desa Tajau Landung mengatakan, aksi gotong royong yang dilakukan oleh merupakan gagasan warga dan dilakukan secara swadaya. Selain itu aksi pencegahan penularan wabah Covid-19 ini mendapat dukungan positif Camat Sungai Tabuk Rabbani dan juga Babinsa Koramil.

“Alhamdulillah kesadaran masyarakat cukup baik untuk mencegah penularan wabah virus corona. Kepada warga desa telah kami sampaikan untuk mentaati himbauan pemerintah agar terhindar dari wabah yang membahayakan ini,” pungkas Anggota DPRD Banjar dari PKS ini.

Exit mobile version