Site icon Kantor Berita Kalimantan

Yayasan Sulthan Adam Gelar Gebyar Muharram 1444 H

MARTAPURA – Yayasan Sulthan Adam menggelar ” Gebyar Muharram “1444 H yang diawali dengan wisata religi sebagai wujud kecintaan terhadap para ulama dan tuan guru, Sabtu (6/8/2022).

Sekitar 80 anggota, Pengurus Yayasan Sulthan Adam, Ketua Pelaksana Kegiatan, Dzuriyyat, dan kelompok yasinan rutin perempuan mengikuti rangkaian ” gebyar Muharram” dengan wisata religi (ziarah) di Banua enam (Tapin, Kandangan, Barabai, Amuntai).

Para Pengurus Yayasan Sulthan Adam Gelar Ziarah (Wisata Religi) Ke Banua Anam.

Ketua Yayasan Sulthan Adam DR.KH.Gusti Wardiansyah, SH.MH.MM kepada awak media dalam keterangannya menyatakan, melalui Gebyar Muharram 1444 H ini pihaknya memperkuat silaturahmi dan sinergitas.

“Kami selalu menjalin silaturrahmi dan sinergitas dengan berbagai elemen pemangku kebijakan,ulama, habaib, dan para dzuriyyat yang tersebar di bumi Kalimantan Selatan ini. Selain itu melalui momentum Gebyar Muharram ini kami akan secepatnya membentuk Koordinator Daerah (KORDA) Yayasan Sulthan Adam sebagai penguatan organisasi,” ujar pria yang akrab disapa Guru Wardi.

Terpisah, Gusti Andriansyah, sekretaris yayasan Sulthan Adam menyatakan “Gebyar Muharram” mengambil tema adat dirawat sejarah di ingat.

“Ada sejumlah rangkaian kegiatan pada Gebyar Muharram ini, diantaranya pemberian sanad ijazah kitab wirid dan dzikir ” Majmu Azkar”. Kemudian wisata religi di Banua enam, pembagian bubur Asyura, santunan anak yatim/ tuna netra, pembacaan Qasidah Burdah,” jelas Gusti Andriansyah.

Bulan Muharram, beber Gusti Andriansyah, merupakan salah satu bulan yang mulia asyhurul hurum.

“Bulan Muharram dijuluki sebagai bulan Allah. Karena itu sebagai wujud ketaatan kepada Allah SWT, kita tingkatkan keimanan dan ketaqwaan kepadaNya dan juga sekaligus hubungan terhadap sesama,” pungkasnya.

 

Exit mobile version