Site icon Kantor Berita Kalimantan

DPW Buka Pendaftaran Bacaleg Pileg 2024, Darmawan Jaya Pendaftar Pertama

BANJARBARU – DPW Partai Nasdem Kalsel membuka pendaftaran Bacaleg DPRD Kalsel Pileg 2024 dan Ketua DPD Partai Nasdem Banjarbaru, Darmawan Jaya Setiawan pendaftar pertama untuk Dapil Banjarbaru dan Tanah Laut, Kamis (2/2/2023).

Didampingi Sekretaris DPD Partai Nasdem Kota Banjarbaru, Takyin Baskoro, Darmawan Jaya Setiawan mendaftarkan pencalonannya tersebut ke Kantor Sekretariat DPW Partai Nasdem Kalsel di Banjarbaru. Kedatangan Ketua DPD Partai Nasdem Kota Banjarbaru ini diterima langsung Sekretaris DPW Partai Nasdem Kalsel Akhmad Rozanie Himawan Nugraha.

Seusai melakukan pendaftaran sebagai bakal calon legislatif ( Bacaleg), Darmawan Jaya Setiawan mengatakan, bahwa ia mendaftarkan diri sebagai Bacaleg yang pertama dari Partai Nasdem di Kalsel. Itu menunjukan semangat dan sekaligus kebersamaan berjuang untuk Partai Nasdem.

” Berjuang (untuk Partai Nasdem – Red) itu tidak bisa dilaksanakan sendiri, tetapi dilakukan secara berjamaah. Kami di DPD ingin membangun sinergi agar DPD Partai Nasdem Banjarbaru sukses mencapai target 6 kursi di DPRD Banjarbaru dan juga sukses mengantarkan kami ke DPRD Kalsel pada Pileg 2024,” jelasnya, Kamis (2/2/2023).

Pada kesempatan ini, Darmawan Jaya juga mengungkapkan, bahwa ia selaku Ketua DPD Partai Nasdem Kota Banjarbaru mengingatkan maju sebagai caleg itu motivasi utama untuk menambah perolehan kursi Partai Nasdem. Semangatnya adalah untuk Partai Nasdem dan bukan menjadikan hal tersebut persoalan pribadi untuk menghindari terjadinya persaingan internal yang tidak sehat di Partai Nasdem.

“Maju sebagai caleg Partai Nasdem itu motivasi untuk menambah suara dan perolehan kursi Partai Nasdem dan menghindari kompetisi internal. Kemudian kita himabu untuk berkompetiai yang sehat dan bermartabat,” tegas mantan Wali Kota Banjarbaru ini kepada awak media.

Kemudian, Sekretaris DPW Partai Nasdem Kalsel Akhmad Rozanie Himawan Nugraha menyatakan, pada hari ini secara serentak DPD Partai Nasdem di Kalsel membuka pendaftaran Bacaleg Pileg 2024. Pendaftaran juga dibuka oleh DPW Partai Nasdem Kalsel untuk Bacaleg DPRD Kalsel.

” Kami terus menerus menghimbau kepada masyarakat yang mau maju sebagai Bacaleg Partai Nasdem dipersilakan untuk mendaftar di kantor – kantor Partai Nasdem terdekat,” pungkas Akhmad Rozanie yang juga anggota DPRD Kalsel ini.

 

Exit mobile version