Site icon Kantor Berita Kalimantan

Kalsel Kandidat Tuan Rumah Kongres IPNU XX

Ikatan Pelajar Nadhlatul Ulama (IPNU) Kalsel siap menggelar Kongres IPNU 2021setelah ditetapkan kandidat tuan rumah pada Rapimnas IPNU di Bogor, Jawa Barat, Senin (23/11/2020).

Kesiapan Kalsel menjadi tuan rumah Kongres IPNU XX Tahun 2021 ini disampaikan Ketua PW IPNU Kalsel, Muhammad HS seusai mengikuti Rapimnas IPNU yang digelar di Bogor, tanggal 20-22 Nopember 2020.

“IPNU Kalsel masuk kandidat sebagai tuan rumah penyelengara Kongres IPNU XX Tahun 2021 mendatang. Salah satu alasannya, karena Zona Kalimantan belum pernah menjadi tuan rumah Kongres IPNU,” jelasnya, Senin (23/11/2020).

Muhammad HS mengungkapkan, bahwa pihaknya yakin peluang IPNU Kalsel cukup besar untuk dipilih sebagai tuan rumah Kongres IPNU XX mendatang.

“Keberadaan Kader IPNU Kalsel yang sekarang menjadi orang ketiga di PP IPNU Sebagai Bendahara Umum Rekan Maulana Nur yang Membuat kami yakin bisa menjadi Tuan Rumah Pada Kongres XX 2021 Nanti,” tegasnya.

Rapimnas IPNU di salah satu hotel di Bogor diikuti sejumlah pengurus PW IPNU Kalsel, Muhammad HS (Ketua), Shafwani (Sekretaris), Fahrin Rijali (Bendahara), M. Sahlani & Muhammad Baiturrahim (Wakil Ketua).

Exit mobile version