Site icon Kantor Berita Kalimantan

Karhutla Membakar Kebun Sawit Warga, Mantan Kades Roham Raya Hasimudin Pimpin Pemadaman Hingga Dinihari

KBK.NEWS, MARABAHAN  – Mantan Kades Roham Raya Hasimudin terjun langsung memimpin warga untuk memadamkan Karhutla yang membakar kebun sawit warga di Kecamatan Wanaraya, Kabupaten Batola, Senin (2/10/2023).

Musim kemarau yang ekstrim membuat lahan dan semak belukar mengering dan mudah terbakar. Apalagi lahannya merupakan lahan gambut seperti di wilayah Kabupaten Barito Kuala (Batola). Hal ini juga terjadi di beberapa desa di Kecamatan Wanaraya seperti di Desa Kolam Kanan, Kolam Makmur dqnbRoham Raya berupa kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) masif terjadi.

“Hampir setiap hari terjadi Karhutla terjadi di desa – desa di wilayah kami di Kecamatan Wanaraya, Kabupaten Batola ini. Titik api yang banyak dan bermunculan ketika terik matahari membuat sulit sekali upaya pemadaman ditambah dengan sulitnya sumber air,” jelas mantan Kepala Desa (Kades) Roham Raya, Hasimudin, Minggu (1/10/2023).

“Melihat kondisi makin hari makin parah, karena Karhutla telah membakar lahan sawit dan kebun karet warga, maka saya bersama warga tidak bisa tinggal diam. Karena itu saya menyiapkan alat pemadam dan terjun langsung bersama warga memadamkan Karhutla,” ungkapnya.

Menurut mantan Kades Roham Raya ini, untuk memadamkan api Karhutla pihaknya juga dibantu oleh Damkar dari Anjir dan juga BPBD Kabupaten Batola.

“Tadi malam kami sampai sekitar Pukul 01.00 Wita memadamkan Karhutla. Pagi ini masih ada titik api dan perlu segera dipadamkan,” imbuhnya.

Pada kesempatan ini Hasimudin menyampaikan himbauan kepada warga untuk selalu waspada terhadap Karhutla. Untuk itu jangan sembarangan membuang puntung rokok saat berada di semak belukar yang saat ini sangat kering dan mudah terbakar.

Sedangkan yang banyak terbakar, beber Hasimudin adalah kebun milik warga, khususnya sawit dan juga sebagian ada kebun karet.

“Kebun sawit yang terbakar adalah milik warga desa bukan punya perusahaan sawit. Semoga dengan kerjasama semua pihak, khususnya warga desa masalah Karhutla di Wanaraya ini bisa diatasi dengan baik,” pungkas tokoh masyarakat di Kecamatan Wanaraya ini.

 

Exit mobile version