Site icon Kantor Berita Kalimantan

Pemkab Banjar Siapkan Dana 300 Juta Rupiah Untuk Festival Pasar Terapung 2023

MARTAPURA – Festival Pasar Terapung yang rutin digelar Pemkab Banjar setiap tahunnya, akan kembali digelar pada 18-19 November 2023, di Desa Lokbaintan, Kecamatan Sungai Tabuk, Jumat (17/11/2023).

Namun, ada yang berbeda pada festival tahun 2023 ini, pada tahun sebelumnya, Festival Pasar Terapung selalu digelar di Dermaga Desa Sungai Pinang Lama, Kecamatan Sungai Tabuk, tahun ini digelar di Desa Lok Baintan.

Hal tersebut disampaikan oleh Plt Kadisbudporapar Kabupaten Banjar, Riza Rusadi. Ia mengatakan festival tahun ini konsepnya berbeda dengan tahun sebelumnya.

“Jadi nanti ada venue open ceremonial, ada tongkang di tengah sungai untuk pertunjukan seni budaya, dan untuk bupati berinteraksi dengan pedagang pasar terapung. Jadi ada venue ditengah sungai, atau panggung terapung,” ujar Riza, Jumat (17/11/2023) pagi.

Untuk Festival Pasar Terapung 2023, sebut Riza, tahun ini Pemkab Banjar telah menyiapkan anggaran kurang lebih 300 juta Rupiah untuk penyelenggaraan festival tahunan tersebut.

Saat ditanya kenapa lokasi Festival Paaar Terapung 2023 berbeda dengan sebelumnya, Riza menyebutkan karena kondisi sungai yang surut tidak memungkinkan untuk menggelar festival.

“Pertama kondisi sungai surut tidak memungkinkan, kedua konsepnya kan kita ubah, dulu kan banyak didarat tahun ini konsepnya kita ganti jadi banyak disungai,” pungkasnya.

Exit mobile version